Seputarsumbar.com
  • Peristiwa
  • Ekonomi
  • Politik
  • Nusantara
  • Pemerintah
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Wisata
No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Ekonomi
  • Politik
  • Nusantara
  • Pemerintah
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Wisata
No Result
View All Result
Seputarsumbar.com
Home Peristiwa

HM.Nurnas: Penerima Bantuan Dampak Covid19 di Sumbar Tertunda, Pemprov tidak Punya Taring

Selasa, 28 April 2020 | 14:12
| Peristiwa
HM.Nurnas: Penerima Bantuan Dampak Covid19 di Sumbar Tertunda, Pemprov tidak Punya Taring
Share on FacebookShare on Twitter

Padang,- Lemahnya kordinasi antara kabupaten/kota dengan Provinsi Sumatera Barat, mengenai akurasi data penerima bantuan dampak covid-19, membuat masyarakat bingung.

Hal tersebut disampaikan sekretaris Fraksi Demokrat yang juga sekretaris komisi 1 DPRD Sumbar, HM. Nurnas, di gedung parlemen, Selasa (28/4/2020).

BACAJUGA

Update Covid-19 Sumbar: 2.436 Terinfeksi Positif Covid-19, Sembuh 1.408 dan Meninggal 59 Orang

Keluarga Besar Diskominfo Berduka, Ayahanda Jasman Rizal Wafat

Selain lemahnya kordinasi, ini menunjukkan pemprov Sumbar sepertinya tidak punya taring dan kuku, untuk menekan percepatan data pada kabupaten dan kota, sehingga tidak ada batas waktu yang jelas kapan data harus sudah valid.

Bukan hanya itu, keterlambatan pemberian bantuan untuk 119.970 KK, dengan besar bantuan RP.600.000/bulan, menunjukkan Provinsi tidak memiliki data best lengkap tentang kependudukan, dengan berbagai bagian, seperti data PKH data DTKS dan lainnya.

Sampai saat ini, baru 3 kota dan 1 kabupaten yang datanya sudah lengkap diserahkan  ke Provinsi yakni, kota Pariaman 2.142 KK, kota Sawahlunto 665 KK, kota Padang Panjang 705 KK dan kabupaten Agam 10.857 KK, sementara 15 kabupaten/kota lainnya masih dalam pendataan.

“Semestinya, sebelum.PSBB diberlakukan pada 23 April, data dari kabupaten dan kota sudah ada, sehingga masyarakat mendapatkan kepastian ketika diminta untuk melakukan pembatasan aktifitas,” tegas Nurnas.

Ditambahakannya, sebagai anggota DPRD Sumbar, ketika turun ketengah-tengah masyarakat, Nurnas dan teman-temannya yang lain selalu ditanya masyarakat, kapan mereka bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah, dalam penaganan dampak covid-19.

“Saya menilai, sepertinya pemprov sudah mulai lepas tangan, dengan alasan data belum masuk dari kabupaten dan kota, itu bukan alasan, karena kewenangan provinsi sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat bisa memberi penekanan dan batas waktu pada kabupaten/kota, sehingga rakyat tidak menjerit menunggu seperti ini,” tegas Nurnas lagi.

Dari awal sebelum PSBB diberlakukan dan bantuan dampak covid-19 akan diberikan, Nurnas sudah mengatakan jangan jadikan hal ini untuk kepentingan politik, kasihan rakyat yang sangat berharap akan bantuan tersebut.

“Tolong fikirkan perut rakyat, jangan berkutat pada sesuatu yang sepele, sehinga semua saling menyalahkan, rakyat tambah marasai juga,” tambahnya lagi.

Sampai saat ini, DPRD Sumbar juga tidak mendapat pemberitahuan dari Gubernur, kemana saja anggaran atau dana penanganan covid-19 dipergunakan, padahal lembaga ini salah satu tugasnya adalah pengawasan.

“Kita minta, Gubernur tidak lagi cuci tangan dalam keterlambatan pemberian bantuan ini, jangan juga disampaikan uang sudah ada tinggal data dari kabupaten/kota yang belum, jika data diberikan uang segera ditransfer ini sepertinya mencari cari kesalahan karena sejak awal, sebelum PSBB diberlakukan mestinya data sudah ada, jadi rakyat tidak terlalu lama menunggu, mereka dilarang keluar tapi dibengkalaikan, kasihan mereka,” ujar Nurnas gusar.

Ketidak siapan Pemprov, akan menambah panjang penderitaan rakyat, tugas pemimpin itu bisa membuat nyaman yang dipimpinnya, bukan membuat masyarakatnya menderita, jadi pemimpin itu bukan untuk kebanggaan tapi pengabdian, tegasnya mengakhiri.(Rls/Romelt)

ShareTweetPin

Berita Terkait

Update Covid-19 Sumbar: 2.436 Terinfeksi Positif Covid-19, Sembuh 1.408 dan Meninggal 59 Orang

Update Covid-19 Sumbar: 2.436 Terinfeksi Positif Covid-19, Sembuh 1.408 dan Meninggal 59 Orang

Jumat, 4 September 2020 | 22:08

Padang,- Jumlah warga Sumbar terpapar Covid-19 mencapai 2.436 dan sembuh 1.408 orang dan meninggal 59 orang. Juru Bicara Gugus Tugas...

Keluarga Besar Diskominfo Berduka, Ayahanda Jasman Rizal Wafat

Keluarga Besar Diskominfo Berduka, Ayahanda Jasman Rizal Wafat

Selasa, 25 Agustus 2020 | 19:12

Pesisir Selatan,- Innalillahi waina illaihi raaji'uun. Berita duka diterima seluruh pegawai Diskominfo Sumbar, Selasa (25/8) pagi. Telah berpulang ke Rahmatullah ayahanda...

HUT RI ke 75 T, Merdeka Hakiki untuk Hidup Lebih Baik di Seluruh Pelosok Negeri

HUT RI ke 75 T, Merdeka Hakiki untuk Hidup Lebih Baik di Seluruh Pelosok Negeri

Senin, 17 Agustus 2020 | 13:58

Seputarsumbar.com-Merdekalah Negriku. Merdeka yang Hakiki, bukan saja merdeka dari kekangan Penjajahan bangsa lain. Tapi Merdeka dalam keseluruhan dalam menjalani kehidupan....

Nasrul Abit Doakan Puja dan Ica Hidup Bahagia

Nasrul Abit Doakan Puja dan Ica Hidup Bahagia

Sabtu, 15 Agustus 2020 | 20:49

PADANG – Kita doakan Puja dan Ica menjadi keluarga yang bahagia, sakinah ma waddah warahmah. Dan jalinan keluarga kedua pasangan...

Reses di Dapil, Nevi Zuairina Membantu Peternak dan Petani Mengimplementasi Peran Strategis Ketahanan Pangan Dimasa Pandemi

Reses di Dapil, Nevi Zuairina Membantu Peternak dan Petani Mengimplementasi Peran Strategis Ketahanan Pangan Dimasa Pandemi

Jumat, 14 Agustus 2020 | 14:45

Kota Pariaman, — Angggota DPR RI Komisi VI, Hj Nevi Zuairina dimasa Reses ini bertemu para petani dan peternak di...

Hari UMKM Nasional, Nevi Zuairina Desak Pemerintah Percepat Realisasi Penyaluran Bantuan UMKM Terdampak Covid-19

Hari UMKM Nasional, Nevi Zuairina Desak Pemerintah Percepat Realisasi Penyaluran Bantuan UMKM Terdampak Covid-19

Rabu, 12 Agustus 2020 | 08:49

Padang,-Angggota DPR RI Komisi VI, Hj Nevi Zuairina pada moment Hari UMKM Nasional yang diperingati setiap tanggal 12 Agustus 2020,...

BERITA TERKINI

Tim Pemprov Sumbar Sosialisasikan Perda AKB ke Kabupaten Solok

Tim Pemprov Sumbar Sosialisasikan Perda AKB ke Kabupaten Solok

Senin, 12 Oktober 2020 | 14:00
Gubernur Sumbar Ajak Unsur Terkait Ikut dalam Penegakan Perda AKB

Gubernur Sumbar Ajak Unsur Terkait Ikut dalam Penegakan Perda AKB

Sabtu, 10 Oktober 2020 | 13:32
Tim Sosialisasi Provinsi Kunjungi Kota Solok Terkait Adaptasi Kebiasaan Baru

Tim Sosialisasi Provinsi Kunjungi Kota Solok Terkait Adaptasi Kebiasaan Baru

Rabu, 7 Oktober 2020 | 14:42
Gubernur Minta Stakeholder Samakan Persepsi dalam Penanganan Covid-19

Gubernur Minta Stakeholder Samakan Persepsi dalam Penanganan Covid-19

Selasa, 6 Oktober 2020 | 15:17
Polres Padang Kerahkan Ratusan Personel Dukung Pelaksanaan Perda AKB

Polres Padang Kerahkan Ratusan Personel Dukung Pelaksanaan Perda AKB

Selasa, 6 Oktober 2020 | 14:50
Mendagri Setujui Perda AKB Sumbar, Pelanggar Siap-Siap Kena Denda

Mendagri Setujui Perda AKB Sumbar, Pelanggar Siap-Siap Kena Denda

Kamis, 1 Oktober 2020 | 11:26
Gubernur Sumbar Kukuhkan Asben Hendri sebagai Pjs Wali Kota Solok

Gubernur Sumbar Kukuhkan Asben Hendri sebagai Pjs Wali Kota Solok

Senin, 28 September 2020 | 16:41
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
redaksi@seputarsumbar.com

© 2020 Seputarsumbar.com | Developed by Lokalmu Teknologi.

No Result
View All Result
  • Peristiwa
  • Ekonomi
  • Politik
  • Nusantara
  • Pemerintah
  • Lifestyle
  • Olahraga
  • Teknologi
  • Wisata